SEARCH ENGINE

Diposting oleh kelompok2 on Kamis, 09 Februari 2012

Search engine adalah istilah atau penyebutan bagi website yang berfungsi sebagai mesin pencari, mesin pencari ini akan menampilkan informasi berdasarkan permintaan dari user pencari konten, konten yang ditampilkan adalah konten yang memang sudah terindex dan tersimpan di database server search engine-nya itu sendiri atau suatu kombinasi dari software pencari, robot dan database berukuran besar yang terindek.

Kemudian bagaimana cara kerja search engine ?
Robot dalam search engine akan mengakses situs-situs atau website yang ada diseluruh dunia, robot ini disebut dengan spider atau crawler. Spider akan mengidentifikasi isi atau konten suatu website dan mengikuti link yang ada dalam konten website tersebut secara berkala dalam waktu tertentu. Hasil indentifikasi isi suatu website kemudian di index dan disimpan dalam suatu database.
Ketika seorang pengguna internet mengetikan deretan kata dan melakukan proses pencarian pada suatu search engine, maka sebenarnya software pencari sedang melakukan proses pemilahan dari jutaan data yang ada dalam database dan mencari kata yang mempunyai kesamaan atau berhubungan dengan deretan kata yang diketikkan oleh pengguna search engine.

macam-macam search engine adalah sbb:
  1. google.com
  2. yahoo.com
  3. msn.com
  4. bing.com
  5. ask.com
  6. baidu.com
  7. aol.com
  8. altavista.com
  9. lycos.com
  10. alexa.com
Dari ke-10 search engine diatas, saat ini search engine yang paling banyak digunakan dan disebut-sebut sebagai search engine terbaik adalah Google, bahkan saat ini istilah pencarian sudah dikenal dengan istilah googling.
Manfaat dari search engine adalah mempercepat dan mempermudah kita untuk menemukan website yang memuat konten yang kita cari, bahkan kita juga bisa menemukan banyak hal melalui search engine, seperti : info alamat web, info pendidikan, inf0-info penemuan, dan lain-lain.
Biasanya search engine melengkapi fasilitasnya dengan berbagai macam fitur pencarian diantaranya : Search web, search image, search video, search audio, search document, dan banyak fitur lainnya.
Sudahkan Anda memanfaatkan search engine sebaik mungkin? search engine bagaikan sebuah mesin yang mampu menghubungkan kita dengan belahan dunia manapun hanya dengan sekali klik.

{ 2 komentar... read them below or add one }

Anonim mengatakan...

Wah aq sngat senang dengan pelajaran TIK nih..........?
Kungjungi balik ya jayyid di SAKARATUL MAUT dan di SUMBER BERITA CERITA MOTIVASI TERBARU - BRITAMA.COM

Sob aq saranin blog kmu backgroundnya diganti ajah biar agak lbih cepet ngeloadnya.........? OK.............!

kelompok2 mengatakan...

thanks...
atas sarannya...

:) :( ;) :D ;;-) :-/ :x :P :-* =(( :-O X( :7 B-) :-S #:-S 7:) :(( :)) :| /:) =)) O:-) :-B =; :-c :)] ~X( :-h :-t 8-7 I-) 8-| L-) :-a :-$ [-( :O) 8-} 2:-P (:| =P~ :-? #-o =D7 :-SS @-) :^o :-w 7:P 2):) X_X :!! \m/ :-q :-bd ^#(^ :ar!

Posting Komentar